Sabtu, 30 Mei 2009

Lakers pecundangi Denver di Pepsi Center


Jakarta - Untuk kali kedua secara beruntun, atau total ke-30 sepanjang sejarah klub, LA Lakers melangkah ke final NBA. Kemenangan 119-92 atas Denver Nuggets di game keenam mengantar anak asuh Phil Jackson menang 4-2.

Menjalani game keenam dalam posisi unggul 3-2 di kandang lawan, Pepsi Center, Sabtu (29/5/2009) pagi WIB, Lakers sukses mencuri kemenangan demi mensukseskan misi melangkah ke final. Di partai puncak mereka akan menghadapi pemenang laga Cleveland Cavaliers kontra Orlando Magic yang saat ini dalam kedudukan 2-3.

Tanda-tanda keunggulan Lakers sudah terlihat setelah mereka mampu mengungguli tuan rumah dengan 25-20 di kuarter pertama. Kondisi yang berhasil juga dipertahankan Kobe Bryant cs hingga paruh pertama pertandingan dengan memperlebar keunggulan menjadi 53-40.

Bryant yang menjadi bintang Lakers di dua kuarter pertama itu, membukukan 11 poin, kembali jadi motor permainan Lakers di kuarter ketiga. Nuggets memang sempat memperkecil ketinggalanannya menjadi 79-67, namun Lakers membalasnya dengan membuat sembilan poin beruntun tanpa membiarkan lawannya membalas.

Memasuki kuarter empat dalam kedudukan 83-67, keunggulan Lakers makin tak terkejar di fase terakhir pertandingan. Lakers pun memastikan langkah ke final dengan keunggulan mencolok 119-92.

Membuat 35 poin, enam rebound dan 10 assist, Kobe menjadi pemain terbaik di kubu Lakers. Sumbangan poin Lakers lainnya datang dari Paul Gasol dan Lamar Odom setelah keduanya masing-masing membukukan 20 angka.

Sementara dari kubu Nuggets, 25 poin yang dibuat Carmelo Anthony, yang membuatnya menjadi pemain tersubur tuan rumah, tak mampu menghindarkan timnya dari kekalahan. Begitu juga donasi 24 poin dan dua rebound dari top performers mereka, J.R. Smith.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar